FAC News

INDY BERNIAT AMBIL ALIH SELURUH SAHAM NUSANTARA RESOURCES LIMITED
IQPlus, (28/6)- Pada tanggal 27 Juni 2021, PT Indika Energy Tbk (INDY) telah menandatangani suatu Scheme Implementation Deed dengan Nusantara Resources Limited ("NUS").
Menurut keterangan perseroan kepada bursa Senin, penandatanganan tersebut sehubungan dengan rencana Perseroan untuk mengambilalih seluruh modal yang telah disetor dan ditempatkan di NUS (selain dari saham yang telah dimiliki oleh Perseroan sebelumnya) oleh Perseroan melalui mekanisme Scheme of Arrangement sebagaimana diatur di Australian Corporations Act 2001 (Cth) ("Rencana Transaksi").
Perseroan akan membayar AUD0,35 per saham untuk 168.041.107 ] saham yang belum dimiliki oleh Perseroan (termasuk saham-saham yang akan diterbitkan pada saat pelaksanaan hak).
Rencana Transaksi ini tunduk pada pemenuhan persyaratan, antara lain, sebagai berikut: (i) persetujuan pemegang saham NUS pada rapat umum pemegang saham yang direncanakan untuk diselenggarakan pada bulan September tahun 2021, (ii) persetujuan pengadilan di Australia, dan (iii) pemenuhan kondisi-kondisi lainnya dalam dokumen-dokumen sehubungan dengan Rencana Transaksi.
Sehubungan dengan Rencana Transaksi tersebut, NUS juga telah melakukan keterbukaan informasi di Australia Securities Exchange.