APLN Siap Percepat Pembangunan Proyek Propertinya Di IKN

FAC News

BANK VICTORIA TERIMA SETORAN MODAL SEBESAR Rp254,5 MILIAR

Administrator - 27/06/2022 09:45

IQPlus, (27/6) - PT Bank Victoria International Tbk (BVIC) mengumumkan telah menerima setoran dana modal yang sebagian besar disetorkan oleh induk perusahaannya yaitu PT Victoria Investama Tbk. (VICO) pada tanggal 22 Juni 2022.

Dalam keterangan tertulisnya Rusli Wakil Direktur Utama BVIC Jumat (24/6) menuturkan bahwa setoran dana tersebut berasal dari VICO sebesar Rp220 miliar, PT Bhuwanatala Indah Permai Tbk sebesar Rp2,5 miliar dan PT Victoria Sekuritas Indonesia sebesar Rp5 miliar.

Selanjutnya PT Victoria Alife Indonesia sebesar Rp9 miliar, dan PT Emperor Finance Indonesia sebesar Rp18 miliar dengan total senilai Rp254,50 miliar.

Rusli menambahkan dengan dilaksanakannya penyetoran Dana Setoran Modal tersebut akan semakin memperkuat permodalan perseroan serta meningkatkan modal inti perseroan.

Filter