FAC News

Astra International Tambah Modal Pt Astra Digital Arta
IQPlus, (5/7) - PT. Astra International Tbk (ASII) melakukan penambahan modal di PT. Astra Digital Arta (ADA) melalui pengambilan saham baru sebanyak 1.955.350 oleh PT Federal International Finance (FIF) dan PT Sedaya Multi Investama (SMI) pada tanggal 30 Juni 2021.
"Nilai transaksi penambahan modal sebesar Rp195,53 miliar dengan nilai nominal per saham Rp100 ribu yang terbagi atas Rp39,85 miliar atau 398.500 lembar yang dibayarkan oleh FIF dan sebesar Rp155,68 miliar atau 1.556.850 lembar yang dibayarkan oleh SMI,"tutur Gita Tiffani Boer Corporate Secretary ASII pada keterbukaan informasi, Jumat (2/7).
Sebagai informasi FIF, SMI dan ADA adalah perusahaan perusahaan yang terkonsolidasi dengan ASII. FIF dan SMI merupakan perusahaan terkendali Perseroan, yang lebih dari 99,99% sahamnya dimiliki secara langsung/tidak langsung oleh Perseroan. ADA merupakan perusahaan terkendali Perseroan, yang 97,50% sahamnya dimiliki secara tidak langsung oleh ASII. Dengan demikian transaksi ini merupakan trasaksi afiliasi sesuai POJK 42/2020) dan bukan merupakan bukan merupakan transaksi material sesuai POJK 17/POJK.04/2020
Lebih lanjut GIta memaparkan, ASII telah menunjuk Kantor Jasa Penilai Publik Suwendho Rinaldy dan & Rekan (SRR) sebagai penilai independen dalam penilaian dan penyusunan pendapat kewajaran atas Transaksi. Hasilnya, berdasarkan analisis atas seluruh data dan informasi yang telah diterima SRR dan dengan mempertimbangkan faktor-faktor yang erat hubungannya dengan penilaian, nilai pasar Saham ADA pada tanggal 31 Desember 2020 adalah sebesar Rp3,7 miliar dan SRR berpendapat Transaksi adalah wajar.
"Transaksi ini dilakukan dengan tujuan untuk memberikan dukungan keuangan kepada ADA, yang akan digunakan oleh ADA untuk keperluan umum korporasi. Bagi FIF dan SMI, pelaksanaan Transaksi dapat memberikan manfaat finansial berupa dividen sebagai imbal hasil investasi di ADA,"imbuh Gita.